Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Belajar C++ Part 1 (Hello World!, Menampilkan Output)



Pada artikel sebelumnya saya pernah menjanjikan bahwa akan membuat artikel tentang belajar bahasa C++. 

Nah, kali ini saya sudah membuatnya dan saya sajikan untuk anda pembaca. Jika anda belum tau apa itu C++, maka saya sarankan untuk berkenalan dahulu dengan bahasa pemrograman C++.


Bagaimana sudah berkenalan apa belum? jika sudah mari lanjut. 

Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan pembelajaran tentang menampilkan output ke layar berupa program

Anda perlu mempersiapkan sebuah aplikasi compiler bahasa C++, banyak sekali aplikasi compiler bahasa C++ yang dapat anda unduh secara gratis maupun berbayar. 

Di bawah ini beberapa aplikasi compiler bahasa C++ yang dapat anda unduh.

Saya biasa menulis program menggunakan Dev C++ yang ringan dan mudah menurut saya. Selanjutnya, jika sudah mengunduh compiler anda dapat membuka aplikasi tersebut.


 
Di atas adalah contoh tampilan awal aplikasi compiler Dev C++


Nah, anda dapat mulai menuliskan source code di atas ke aplikasi compiler anda. Jika sudah anda ketik anda dapat klik tombol run pada menu execute > Compile & Run atau dengan menekan di keyboard F11.

Apa maksud dari source code atau instruksi - instruksi diatas?

#include <iostream>

"#" di sini sudah saya jelaskan di artikel Berkenalan Dengan Bahasa C++. Sedangkan iostream adalah sebuah directive atau file header yang memuat instruksi - instruksi seperti
  • CIN : instruksi ini berfungsi untuk menyimpan sebuah data ke dalam variabel, contoh : cin>>x; (masukan data ke variabel X).
  • COUT : instruksi ini berfungsi menampilkan sebuah data berupa karakter ataupun numerik ke layar,contoh : cout<<"Halo"; (menampilkan kata "Halo").
  • ENDL : instruksi ini berfungsi untuk mengakhiri baris atau membuat baris baru, contoh : cout<<"Halo"<<endl; (menampilkan kata "Halo" dan mengakhiri baris).

int main()

Nah, instruksi ini juga sudah saya jelaskan di artikel Berkenalan Dengan Bahasa C++. Tetapi, saya akan jelaskan sedikit disini. 

int main() adalah fungsi utama jadi, instruksi - instruksi yang ditulis didalam int main() adalah instruksi yang pertama kali di eksekusi oleh compiler.

std::

Instruksi ini berfungsi untuk memanggil class/object/fungsi di dalam namespace.

return 0;

Instruksi ini berfungsi mengakhiri source code pada fungsi utama di program yang anda tulis. Jika anda menggunakan void maka return 0; tidak perlu di tulis.

Hasil Outputnya Seperti Apa?

Sudah saya jelaskan sedikit apa maksud dari instruksi - instruksi di atas. Maka, hasil dari source code yang saya tulis seperti gambar di bawah.


Nah, hasilnya seperti gambar diatas. Kita menampilkan output ke layar berupa tulisan "Hello World!".


Lalu, apa bedanya dengan source code dibawah ini?


Sebenarnya tujuannya sama yaitu menampilkan kata "Hello World!". Akan tetapi, penulisannya source codenya beda. 

Source code di atas menggunakan using namespace std; yang berfungsi untuk menyederhanakan syntax std::cout ataupun std::cin, bayangkan saja jika anda menulis program dan tidak menggunakan using namespace std; pasti akan memakan waktu yang banyak.

Maka dari itu, dengan adanya instruksi using namespace std; maka dapat mempersingkat waktu.

Cukup sampai disini dulu tutorial atau pembelajaran tentang bahasa C++ yang saya ajarkan. Semoga, artikel ini dapat bermanfaat bagi saya dan pembaca sehingga, artikel ini dapat berfungsi dengan baik. Anda dapat membagikan artikel ini dengan menekan tombol share di bawah. Terima kasih telah berkunjung.

Post a Comment for "Belajar C++ Part 1 (Hello World!, Menampilkan Output)"